kievskiy.org

Dibantai Man City 0-3, Bayern Munchen Gagal Rebut Treble Winners

Man City vs Bayern Munchen di leg pertama babak perempat final Liga Champiosn 2022-2023, Rabu, 12 April 2023 dini hari WIB.
Man City vs Bayern Munchen di leg pertama babak perempat final Liga Champiosn 2022-2023, Rabu, 12 April 2023 dini hari WIB. /REUTERS/Jason Cairnduff.

PIKIRAN RAKYAT - Keputusan Bayern Munchen mengganti pelatih di saat musim masih bergulir membuat peluang merengkuh treble winners pupus. Bayern sebelumnya punya peluang besar merebut tiga gelar sekaligus pada musim ini.

Bayern Munchen memecat Julian Nagelsman dan menempatkan Thomas Tuchel sebagai suksesor pada Maret silam. Rekam jejak Tuchel di klub-klub terdahulu menjadi penilaian penting bagi Bayern sebelum menunjuknya.

Akan tetapi, nampaknya Tuchel butuh waktu untuk membuat pemain Bayern memahami visi dan misi permainannya. Klub Jerman belum konsisten di empat pertandingan bersama Tuchel.

Saat masih dilatih Julian Nagelsman, Bayern Munchen berpeluang besar merengkuh tiga gelar. Ketika itu, Munchen lolos ke babak perempat final DFB Pokal, dan Liga Champions. Munchen juga duduk di peringkat teratas klasemen Liga Jerman.

Baca Juga: Sederet Fakta Menarik di Balik Kemenangan Man City atas Bayern Munchen di Liga Champions

Ketika Tuchel mengambil alih jabatan pelatih, Bayern tersingkir di DFB Pokal usai kalah 1-2 dari Freiburg. Kendati begitu, dua laga awal di Liga Jerman berhasil dimenangkan termasuk kemenangan 4-2 atas Dortmund.

Terbaru, pada Rabu, 12 April 2023 dini hari WIB, Bayern Munchen kalah 3-0 di tangan Man City di babak perempat final Liga Champions. Bayern punya peluang untuk membalikkan keadaan di leg 2 yang akan digelar di Stadion Allianz Arena. Namun, lawan yang mereka hadapi adalah Man City yang tampil cukup konsisten sejauh ini.

Thomas Tuchel seusai laga di Etihad menilai bahwa skor akhir tidak mencerminkan pertandingan. Menurutnya Bayern Munchen bermain baik dan merasa pantas meraih hasil lebih.

"Saya mencoba untuk tidak membiarkan para pemain saya fokus pada hasil. Itu tidak menceritakan kisah pertandingan ini," dikutip dari Pulse.

Baca Juga: Menuju Tangga Juara Liga Inggris: Arsenal Buka Puasa atau City Samai Rekor MU yang Hattrick Juara?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat