kievskiy.org

Cek Fakta: Vaksin Covid-19 Dikabarkan Sebagai Taktik Hubungkan Seseorang ke Jaringan 5G, Simak Faktanya

Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pixabay/fernandozhiminaicela

PIKIRAN RAKYAT – Beredar poster berupa meme pada pesan berantai WhatsApp yang menyebutkan jika vaksin Covid-19 merupakan taktik untuk menghubungkan seseorang kepada jaringan 5G.

Meme tersebut dibubuhkan dengan narasi "Mereka memalsukan virus Covid-19 ini. Jadi kamu akan menerima vaksin ini. Jadi mereka dapat menghubungkan kamu secara biokimia ke menara 5G ini".

Dikabarkan bahwa terdapat diagram yang diklaim menunjukkan cara kerja chip 5G dalam vaksin virus Corona yang tengah viral di media sosial.

Diagram tersebut pertama kali diunggah pengguna Twitter Mario Fusco. Ia mengatakan jika diagram ini banyak dibagikan oleh pengguna internet di Italia. Dari screenshot yang diunggahnya, terdapat tautan yang mengarah ke situs anonim bernama Telegraph.

Baca Juga: Cek Fakta: China Dikabarkan Akui Vaksin Sinovac Tidak Ampuh Lawan Covid-19, Simak Faktanya

Namun, diagram tersebut bukanlah chip yang bisa digunakan untuk mengontrol pikiran orang atau semacamnya.

Mario Fusco mengatakan bahwa hal tersebut merupakan skema untuk pedal gitar.

"Realitanya, ini adalah sirkuit elektrik pedal gitar dan saya yakin menaruhnya di vaksin covid adalah ide yang luar biasa," kata Mario Fusco yang dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Tech Times, Senin, 2 Agustus 2021.

Baca Juga: Kemensos: Vaksinasi Covid-19 Bagi Penyandang Disabilitas Jangan Sampai Terkendala

Untuk menjawab pesan berantai WhatsApp, Jabar Seber Hoaks merilis pernyataan bahwa virus SARS-CoV-2 terbukti menyebabkan penyakit Covid-19 dan bukanlah sebuah pemalsuan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat