kievskiy.org

Cek Fakta: Vaksin Covid-19 Palsu Dikabarkan Beredar di Indonesia, Simak Faktanya

Tangkap Layar artikel berita berjudul: "WHO Pergoki Vaksin Covid-19 Palsu, Salah Satu Jenisnya Beredar di Indonesia",
Tangkap Layar artikel berita berjudul: "WHO Pergoki Vaksin Covid-19 Palsu, Salah Satu Jenisnya Beredar di Indonesia", /Kominfo

PIKIRAN RAKYAT – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memberikan klarifikasi terkait beredarnya unggahan tangkapan layar yang memuat artikel berita berisi informasi yang menyatakan bahwa WHO menemukan vaksin Covid-19 palsu dan telah tersebar di Indonesia.

Dilaporkan bahwa artikel berita berjudul: "WHO Pergoki Vaksin Covid-19 Palsu, Salah Satu Jenisnya Beredar di Indonesia" menyebutkan jika terdapat dua jenis vaksin Covid-19 yang dipalsukan, yaitu AstraZeneca dan Covishield dari India.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Kominfo, Senin, 23 Agustus 2021, informasi terkait WHO menemukan vaksin Covid-19 palsu itu termasuk kabar yang tidak lengkap.

WHO melalui situs resminya tidak menyebutkan produk Covishield, vaksin ChAdOx1 produksi Serum Institute of India beredar di Indonesia.

Baca Juga: 4 Fakta Vonis Juliari Batubara, Terima Suap dari 109 Perusahaan hingga ‘Lempar Batu Sembunyi Tangan’

WHO menyebutkan bahwa negara yang terdeteksi ditemukan produk palsu vaksin Covid-19 Covishield, vaksin ChAdOx1 adalah Uganda dan India.

Untuk mengenal lebih jauh tentang vaksin berikut adalah penjelasannya yang dilansir dari vaksinasi.org,.

Vaksin merupakan salah satu zat yang digunakan untuk menghasilkan kekebalan terhadap suatu penyakit.

Baca Juga: Di Mana Tempat Suntik Vaksin Pfizer di Jakarta? Terdapat 4 Lokasi, Simak Syaratnya

Umumnya, vaksin merupakan agen yang menyerupai mikroorganisme penyebab penyakit dan seringkali vaksin dibuat dari mikroba yang dilemahkan atau diinaktivasi dari toksinnya atau dari salah satu protein permukaannya (spike protein).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat