kievskiy.org

BNI Ditunjuk Kementerian UKM Salurkan Bantuan untuk Pelaku Usaha Mikro

PRESIDEN Joko Widodo menyerahkan bantuan secara simbolik kepada para pelaku usaha mikro, dalam peluncuran program Bantuan Presiden (Banpres) di Gedung Agung Yogyakarta, 28 Agustus 2020. Bank Negara  Indonesia (BNI) ditunjuk sebagai penyalur dana bantuan tersebut.*
PRESIDEN Joko Widodo menyerahkan bantuan secara simbolik kepada para pelaku usaha mikro, dalam peluncuran program Bantuan Presiden (Banpres) di Gedung Agung Yogyakarta, 28 Agustus 2020. Bank Negara Indonesia (BNI) ditunjuk sebagai penyalur dana bantuan tersebut.* /Dok. BNI Dok. BNI

PIKIRAN RAKYAT - PT Bank Negara Indonesia (BNI) ditunjuk Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk menyalurkan dana program Bantuan Presiden (Banpres) kepada pelaku usaha mikro.

Para pelaku usaha penerima bantuan sendiri ditetapkan oleh PT Permodalan Nasional Madani (PNM) selaku lembaga pengusul.

Dilansir Pikiran-rakyat.com (PR) dari laman resmi BNI, 31 Agustus 2020, ada lebih dari 316 ribu pelaku usaha mikro yang menerima bantuan tersebut.

Baca Juga: Polisi Minta Bantuan Masyarakat Cari Pria Kribo yang Coba Perkosa Wanita 25 Tahun

Program Banpres ditandai peluncurannya di Gedung Agung, Yogyakarta, 28 Agustus 2020 lalu.

Peluncuran program tersebut dihadiri langsung oleh Presiden RI Joko Widodo, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Direktur Treasuri dan Internasional BNI Putrama Wahju S, serta perwakilan penerima bantuan.

"Dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI dan bagian dari program PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional-red), BNI dipercaya oleh Kementerian Koperasi dan UKM untuk menyalurkan Bantuan Presiden Produktif bagi pelaku usaha mikro sebesar Rp 2.400.000 per orang," ujar Putrama.

BNI dipilih menjadi bank penyalur dana bantuan, karena mampu menyediakan sistem penyaluran yang terintegrasi dengan baik, dari pembukaan rekening secara kolektif sampai tahap monitoring pencairan.

Baca Juga: Sadar Bawa Nama Persib, Beckham Putra Punya Tekad Tertentu bersama Timnas Indonesia U-19

BNI juga mampu memberikan kemudahan penerima dalam proses pembuatan rekening, sehingga para penerima hanya perlu melakukan proses aktivasi rekening sebelum buku tabungan dan kartu debit dapat diambil di outlet BNI.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat