kievskiy.org

Konfrontasi Keterangan Saksi AHW, Pembobol Bank BNI Maria Pauline Lumowa Jalani Pemeriksaan

Buronan 17 tahun, pelaku pembobolan Bank BNI Maria Pauline Lumowa (tengah) berjalan dengan kawalan polisi usai tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis, 9 Juli 2020.*
Buronan 17 tahun, pelaku pembobolan Bank BNI Maria Pauline Lumowa (tengah) berjalan dengan kawalan polisi usai tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis, 9 Juli 2020.* /Antara Foto/ADITYA PRADANA PUTRA

PIKIRAN RAKYAT - Konfrontasikan keterangan saksi berinisial AHW soal L/C fiktif, tersangka Maria Pauline Lumowa akan segera diperiksa.

Kepala Bagian Penerangan Umum Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan, mengatakan pemeriksaan juga berkaitan dengan pemberian fasilitas kredit hingga pengajuannya dan pencairannya.

"(Pemeriksaan) juga terkait pemberian fasilitas kredit, pengajuan kredit hingga pencairannya," tutur Kombes Ramadhan di Kantor Bareskrim Polri Jakarta, Jumat 24 Juli 2020 .

Baca Juga: KPK Bakal Usut Jika Ada Dugaan Suap Dalam Skandal Buronan Djoko Tjandra

Pada Kamis 23 Juli 2020, penyidik telah memeriksa AHW sebagai saksi untuk tersangka Maria. AHW yang saat ini berstatus sebagai narapidana diperiksa penyidik di Lapas Pondok Rajeg, Cibinong, Jawa Barat.

Penyidik mengajukan 30 pertanyaan kepada AHW. Dalam kasus ini, penyidik telah memeriksa belasan saksi dan satu ahli pidana korupsi.

Barang bukti yang disita penyidik dari Maria Pauline di antaranya paspor, 28 bundel fotokopi putusan Pengadilan Negeri Jaksel, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta dan Mahkamah Agung terhadap 16 tersangka lainnya.

Baca Juga: Tertular Kerabat, Lagi-lagi Warga Kabupaten Sukabumi yang Positif Covid-19 Kembali Bertambah

Selanjutnya satu bundel fotokopi pengakuan utang oleh Maria kepada BNI tertanggal 26 Agustus 2003, satu bundel fotokopi akta penanggungan utang atau personal guarantee dari Maria kepada BNI tanggal 26 Agustus 2003 dan satu bundel fotokopi akta penanggungan utang dari Adrian Herling Waworuntu kepada BNI tanggal 26 Agustus 2003.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat