kievskiy.org

Klarifikasi Lengkap Atta Halilintar Soal Dugaan Keterlibatannya dalam Robot Trading Net89

Atta Halilintar
Atta Halilintar /Instagram.com/@attahalilintar

PIKIRAN RAKYAT - YouTuber Atta Halilintar buka suara terkait dugaan keterlibatannya dalam kasus investasi bodong robot trading Net89.

Atta Halilintar mengaku saat itu hanya melelang barang sejarah miliknya yakni headband yang dimenangkan oleh Reza Paten, founder robot trading Net89.

Uang hasil lelang bandana Atta Halilintar tersebut digunakan untuk membantu pembangunan tempat penghafal Al-Qur'an dan pembangunan masjid.

Baca Juga: Anak Bungsu Nikita Mirzani Menangis Cari Keberadaan Ibunya

"Jadi saya melakukan lelang barang bersejarah saya yg paling pertama (headband) dengan membantu pembangunan tempat Penghafal ALQURAN dan juga membantu pembangunan MASJID," kata Atta Halilintar dalam unggahan Insta Story @attahalilintar.

Atta Halilintar menegaskan saat itu ia tidak mungkin bertanya sumber uang yang didapat pada setiap orang yang mengikuti lelang.

Apalagi itu merupakan lelang terbuka yang dilakukan Atta Halilintar di Instagram.

"Banyak yg mengikuti lelang itu dan akhirnya ditutup dengan tanggap dan jam yang sudah ditentukan," ucap Atta Halilintar.

Baca Juga: Sule Dikabarkan Tarik Aset dan Harta Gono-gini dari Nathalie Holscher, Rizky Febian Beri Dukungan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat