kievskiy.org

Manfaat Minyak Alpukat untuk Diet, Salah Satunya Bantu Turunkan Berat Badan

Ilustrasi minyak alpukat.
Ilustrasi minyak alpukat. /Freepik.com/freepic.diller Freepik.com/freepic.diller

PIKIRAN RAKYAT - Minyak alpukat sudah banyak diminati pada masa kini,  adapun kandungannya diekstraksi dari pulp atau bubur buah alpukat.

Proses pengambilan minyak alpukat diambil dari pemisahan bubur alpukat dan kemudian diekstraksi minyak melalui proses pengepresan.

Kandungan lipid, terutama asam lemak tak jenuh tunggal, berkaitan dengan manfaat sistem kardiovaskular dan efek antiinflamasi atau antiradang.

Minyak alpukat dianggap sebagai salah satu minyak paling sehat yang ada saat ini, penuh dengan nutrisi penting, serta sarat dengan berbagai vitamin dan asam lemak Omega 3.

Baca Juga: Jenis Makanan yang Berperan Penting Jaga Kesehatan Mata hingga Saran Merawatnya

Direkomendasikan untuk memasak karena titik asapnya yang tinggi, minyak alpukat adalah pilihan yang lebih sehat.

Ini adalah sumber Omega 3, 6, dan 9 yang terdiri atas multivitamin seperti A, D, E dan K, yang sarat dengan antioksidan dan bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Dalam wawancara dengan HT Lifestyle, Rakshak Kumar, Direktur Pemasaran Avomexicano, buka suara.

Ia menyatakan ini adalah sumber lutein yang baik dan bermanfaat untuk kesehatan mata serta harus diperoleh dari makanan kita.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat