kievskiy.org

Resep Sahur Anak Kos, Telur Dadar Terong yang Murah Meriah Bergizi Tinggi

Telur Dadar Terong ala Chef Devina Hermawan.
Telur Dadar Terong ala Chef Devina Hermawan. /Tangkapan Layar YouTube/Devina Hermawan

PIKIRAN RAKYAT - Anak kos membutuhkan menu makanan yang mudah dimasak dengan bahan yang murah dan gampang ditemukan. Salah satunya, telur. Telur bisa menjadi menu andalan karena dapat dikreasikan menjadi berbagai resep hidangan.

Berikut ini, resep kesukaan anak kos, karena mudah dan murah meriah, Telur Dadar Terong ala Chef Devina Hermawan:

Bahan-bahan

  • Terong ungu (200 gram)
  • Bawang merah (7 siung)
  • Cabai rawit merah (7 buah)
  • Telur (3 butir)
  • Garam (⅓ sendok teh)
  • Kaldu jamur/penyedap (⅓ sendok teh)
  • Merica (⅛ sendok teh)

Pelengkap

  • Nasi putih

Langkah-langkah pembuatan

1. Kupas terong, belah 2 lalu potong-potong. rendam terong dengan air beberapa saat

2. Iris tebal bawang merah dan cabai rawit

3. Panaskan minyak, goreng terong hingga setengah matang lalu masukkan bawang merah, goreng sesaat, tiriskan

4. Di dalam mangkuk, masukan telur, garam, kaldu jamur, dan merica, aduk rata

5. Masukkan cabai rawit dan terong, aduk rata

6. Panaskan minyak, goreng telur hingga matang

7. Telur dadar terong siap disajikan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat