kievskiy.org

Sempat Adu Mulut Dengan Polisi, Kuasa Hukum Habib Rizieq: Jangan Dorong-dorong!

Kedatangan Habib Rizieq di Pengadilan Negeri Jakarta Timur
Kedatangan Habib Rizieq di Pengadilan Negeri Jakarta Timur /Pikiran Rakyat/Aldiro

PIKIRAN RAKYAT - Kericuhan sempat terjadi sesaat sebelum terdakwa kasus kerumunan Habib Rizieq Shihab tiba di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur.

Berdasarkan pantauan Pikiran-Rakyat.com dilokasi, kericuhan tersebut terjadi antara kuasa hukum dan juga pihak kepolisian yang tengah berjaga di pintu masuk pengadilan.

Mulanya adu mulut itu diawali ketika beberapa pihak yang mengaku kuasa hukum Habib Rizieq hendak masuk ke pengadilan namun dilarang pihak kepolisian.

Tak beberapa lama Habib Rizieq tiba dilokasi PN Jaktim dengan menaiki kendaraan tahanan pengadilan. Sontak pihak kepolisian langsung membuat border tempat pintu masuk agar massa tidak masuk kedalam pengadilan.

Baca Juga: Kisruh Soal Impor Beras, DPR Berharap Jokowi Turun Tangan Kerahkan Menteri Terkait

Baca Juga: Tak Menolak Dijodohkan dengan Billy Syahputra, Memes Prameswari Siap Gantikan Posisi Amanda Manopo?

Baca Juga: Pajero Sport, Fortuner hingga Innova Bakal Nikmati Perluasan PPnBM 0 Persen, Potongan hingga Rp55 Juta

Saat itu pula terjadi saling dorong antara pihak kepolisian dan kuasa hukum yang saat itu mengamankan kedatangan Habib Rizieq.

"Apasih yaudah jangan dorong-dorong," ujar salah seorang yang mengaku kuasa hukum Habib Rizieq.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat