kievskiy.org

Aktif Berkoar, Motif Taliban Negosiasi hingga Gencar Tebar 'Janji Manis' Terungkap

Ilustrasi kelompok Taliban.
Ilustrasi kelompok Taliban. /Reuters/Stringer Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Usai meruntuhkan pemerintahan Afghanistan, Taliban tak henti-hentinya menebar janji manis pada penduduk sipil sebelum mengumumkan kerangka kerja baru mereka.

Taliban berjanji akan melindungi hak asasi setiap warganya termasuk membangkitkan peran wanita di tengah pemerintahan.

"Setiap warga Afghanistan akan dilindungi," kata juru bicara kelompok Taliban Suhail Shaheen sebagaimana dikutip dari laman TRT World, pada hari Rabu, 18 Agustus 2021.

Baca Juga: Tokoh Perempuan Afghanistan Tagih 'Janji Manis' Taliban: Saya Mencoba untuk Percaya

Selain melindungi hak asasi penduduk asli, Shaheen juga mengatakan pihaknya akan melindungi Hazara, etnis minoritas yang selama beberapa dekade menjadi sasaran kelompok bersenjata.

"Kami berjanji untuk melindungi minoritas Hazara di Afghanistan, mereka orang Afghanistan, mereka akan membantu membentuk masa depan negara ini," tutur Shaheen.

Dijelaskan Shaheen, Taliban saat ini tengah bekerja membentuk pemerintahan yang inklusif di Afghanistan dan tidak bermaksud apalagi berniat untuk menjalankan politik monopoli.

Baca Juga: Siapa Ryan Jombang? Pria yang Ramai Dibicarakan karena Ribut dengan Habib Bahar

"Kami sedang bekerja untuk mendirikan pemerintahan inklusif (di Afghanistan) yang berarti kami tidak percaya atau menginginkan monopoli kekuasaan," kata Suhail Shaheen kepada TRT World.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat