kievskiy.org

Sebelum Terjadi Pandemi, AS Beri Dana Rp 58 Miliar untuk Penelitian Virus Corona di Wuhan

PENELITIAN virus corona di Laboratorium Virologi Wuhan sempat dibiayai oleh Amerika Serikat dengan dana hibah sebesar Rp 58 miliar.*
PENELITIAN virus corona di Laboratorium Virologi Wuhan sempat dibiayai oleh Amerika Serikat dengan dana hibah sebesar Rp 58 miliar.* /pixabay pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi COVID-19 yang merajalela saat ini masih belum bisa dipastikan sumber asal virusnya.

Berbagai dugaan muncul lantaran virus corona terbaru ini memiliki sifat yang lebih kuat dan mudah bermutasi.

Salah satunya ialah dugaan bahwa wabah berasal dari laboratorium virologi yang ternyata sempat didanai Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: Ridwan Kamil: PSBB di Bodebek Dimulai Rabu Pukul 00:00 WIB

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Daily Mail, lembaga penelitian bernama The Wuhan Institute of Virology ini sedang diselidiki atas dugaan tersebut.

Pasalnya, AS pernah menggelontorkan uang sebanyak 3.7 juta Dolar AS atau setara dengan Rp 58 miliar kepada institusi di bawah Akademi Sains Tiongkok itu.

Dana hibah ini digunakan untuk meneliti virus corona yang terdapat pada kelelawar dari gua-gua di Provinsi Yunnan.

Baca Juga: Binatang Peliharaan Bisa Kena Virus Corona, Dokter Hewan Beri 2 Pantangan

Dugaan semakin menguat sebab urutan genom dari virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan COVID-19 disebut memiliki kesesuaian dengan kelelawar tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat