kievskiy.org

Tiongkok Dirikan 2 Distrik Baru di Kota Sansha, Tambah Ketegangan di Laut China Selatan

KONFLIK Laut Cina Selatan
KONFLIK Laut Cina Selatan /AFP via Los Angeles Times AFP via Los Angeles Times

PIKIRAN RAKYAT - Vietnam memprotes Tiongkok pada minggu 19 April 2020 karena telah membentuk dua unit kota administrasi di pulau-pulau Laut China Selatan yang disengketakan.

Tiongkok baru-baru ini memunculkan kehadirannya di perairan yang kaya akan sumber daya alam itu, sementara negara-negara tetangga pengugat sibuk menangani pandemi COVID-19 di negaranya masing-masing.

Amerika Serikat juga telah menyerukan Tiongkok untuk menghentikan perilaku intimidasinya di perairan Laut China Selatan.

Baca Juga: Rusuh Anti-Lockdown di Paris, Diduga Akibat Aksi Rasialisme Polisi ke Etnis Minoritas

Pada Sabtu, 18 April 2020, Tiongkok mengatakan telah mendirikan distrik astriminatif di kepulauan Paracel dan Spratly. Kedua distrik berada di bawah kendali kota Sansha.

Pemberitaan ini juga diungkap media asal Tiongkok CGTN yang menyebut Kota Sansha di Provinsi Hainan (Tiongkok paling selatan) telah membentuk dua distrik yakni Distrik Xisha dan Distrik Nansha.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari CGTN, Distrik Xisha akan mengelola pulau-pulau Xisha dan Zhongsha dan perairan sekitarnya, dengan pemerintah kabupaten yang terletak di Pulau Yongxing.

Dalam pemberitaannya itu, CGTN tidak menyebut bahwa dua distrik yang baru dibentuk tidak berada di wilayah perairan Laut China Selatan.

Baca Juga: Petugas Pemulasaraan Jenazah RSUD Kota Tasikmalaya Buat Peti Mati Khusus Muslim

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat