kievskiy.org

Tuduhan Israel ke Pria Palestina Terbantahkan, Video Detik-Detik Penembakan Shireen Abu Akleh Jadi Bukti Baru

Video detik-detik penembakan jurnalis Al Jazeera, Shireen Abu Akleh menepis klaim Israel soal pria Palestina yang dituduh jadi dalangnya.
Video detik-detik penembakan jurnalis Al Jazeera, Shireen Abu Akleh menepis klaim Israel soal pria Palestina yang dituduh jadi dalangnya. /Reuters/Imad Creidi

PIKIRAN RAKYAT - Kematian Shireen Abu Akleh, jurnalis senior yang tewas ditembak pasukan Israel semakin disoroti dunia.

Wanita kelahiran 1971 ini menjadi korban dalam tragedi 11 Mei 2022. Kala itu, Shireen Abu Akleh tengah meliput operasi militer di Tepi Barat.

Namun belum lama ini, beredar sebuah video yang menampilkan detik-detik sebelum jurnalis Al Jazeera itu meregang nyawa.

Video tersebut tidak menampilkan adanya pertempuran sebelum insiden tragis itu terjadi.

Baca Juga: Israel Tidak Akan Menyelidiki Pembunuhan Shireen Abu Akleh, Keluarga: Kami Tidak Terkejut

Setelah diverifikasi oleh Al Jazeera, video tersebut menjadi bukti yang menguatkan keterangan saksi terkait kasus kematian Abu Akleh.

Dalam video tersebut, terlihat suasana yang relatif tenang beberapa saat sebelum Al Aklekh terbunuh oleh tembakan dari pasukan Israel.

Hal ini sangat bertentangan dengan pernyataan pejabat Israel, yang mengklaim  adanya pertempuran panas di lokasi kejadian.

Menurut rekan-rekan dan saksi yang berada di lokasi, Shireen Abu Akleh dibunuh oleh seorang tentara Israel pada 11 Mei 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat