kievskiy.org

Ada Korban Terluka dalam Insiden Bom Asap di Jepang, Pelaku Targetkan PM Jepang Fumio Kishida

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida
Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida /Hoshiko/Pool via Reuters Hoshiko/Pool via Reuters

PIKIRAN RAKYAT – Perdana Menteri (PM) Jepang Fumio Kishida jadi target serangan warga saat melakukan pidato di luar ruangan di wilayah Jepang barat. Serangan tersebut terjadi pada Sabtu, 15 April 2023 pagi waktu setempat.

Pelaku melemparkan benda yang nampak seperti bom asap ke arah Fumio Kishida. Usai benda tersebut dilemparkan, terdengar ledakan yang sangat keras di lokasi Kishida berpidato di Pelabuhan perikanan di prefektur Wakayama, sekitar 65 kilometer barat daya Kota Osaka.

Fumio Kishida langsung menyelamatkan diri dan berlindung setalah pelaku melemparkan bom asap tersebut. Pelaku pun langsung dibekuk oleh polisi di lokasi kejadian.

Beruntung PM Jepang tersebut tak mengalami luka setelah insiden. Menurut media Jepang, pelaku berjenis kelamin pria berusia 24 tahun, dan berasal dari Prefektur Hyogo, Ryuhi Kimura

Masyarakat yang ikut kaget dengan suara ledakan langsung mendekat ke lokasi kejadian. Mereka juga sangat penasaran dengan pelaku yang langsung dibekuk.

Baca Juga: PM Jepang Fumio Kishida Diserang Bom Asap Saat Berpidato

Dalam insiden ini, seorang anggota polisi Jepang yang berjaga di lokasi Kishida berpidato, mengalami luka ruangan. Sementara itu, Kishida langsung melanjutkan kegiatannya dan berharap proses pemilu tak akan terganggu.

Kepolisian Jepang langsung menyita dua benda silinder yang dilemparkan oleh pelaku. Satu benda sudah meledak, sedangkan satunya masih dipegang oleh pelaku.

Sebelum benda tersebut meledak, sejumlah warga sudah melihat pertanda yang janggal. Seorang wanita yang berada di sekitar lokasi kejadian menyebut sebuah benda terbang di atas kepalanya, dan membuatnya tak tenang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat