kievskiy.org

1.551 Wisatawan Puncak Bogor Ikuti Rapid Test, 88 Orang Reaktif Covid-19

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jabar gelar rapid test selama 2 hari di Puncak Bogor dan 88 orang hasilnya dinyatakan reaktif.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jabar gelar rapid test selama 2 hari di Puncak Bogor dan 88 orang hasilnya dinyatakan reaktif. /PR/Amir Faisol PR/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Barat (Jabar) kembali menggelar kembali rapid test massal.

Rapid test massal ini digelar di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor selama dua hari, yakni Sabtu 20 Juni 2020 dan Minggu 21 Juni 2020.

Untuk pelaksanaan tes massal kali ini, Gugus Tugas fokus ke lima titik lokasi kawasan Puncak Bogor.

Baca Juga: Sektor Pariwisata Berdenyut, Karyawan Hotel dan Restoran yang Dirumahkan Mulai Bekerja

Lima lokasi tersebut adalah Simpang Gadog, Gunung Mas, Seger Alam, Masjid Att-a'awun dan Taman Wisata Matahari.

Rapid test ini sengaja dilakukan karena kawasan Puncak Bogor, yang pada saat ini semakin ramai dipadati oleh para pengunjung.

Rapid test tersebut dilakukan terhadap 1.551 wisatawan yang hendak berlibur ke kawasan Puncak.

Baca Juga: Kejar Target yang Dianjurkan WHO, Rapid Test di Kabupaten Bandung Baru 7.559 Peserta

Ketua Divisi Pelacakan Kontak, Pengujian Massal, dan Manajemen Laboratorium Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jabar, Siska Gerfianti mengatakan, sebanyak 88 orang dinyatakan reaktif setelah melakukan rapid test. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat