kievskiy.org

Oknum Pegawai Samsat di Sukabumi Masih Diburu Polisi, Diduga Gelapkan Uang Pajak Kendaraan

Ilustrasi penggelapan uang pajak kendaraan.
Ilustrasi penggelapan uang pajak kendaraan. /Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Jajaran Satuan Reserse Kriminal Polres Sukabumi Kota masih berupaya mencari keberadaan RE, terduga pelaku penipuan dan penggelapan pajak kendaraan di Samsat Kota Sukabumi. RE yang merupakan eks pegawai honorer P3DW atau Samsat Kota Sukabumi diburu lantaran menipu dan menggelapkan uang wajib pajak berkedok program pemutihan pajak.

Tindakan RE baru diketahui pada 12 Desember 2022 saat ada masyarakat yang melakukan pengaduan ke Kantor Samsat Kota Sukabumi.

Kasat Reskrim Polres Sukabumi Kota, Ajun Komisaris Polisi Yanto Sudiarto mengatakan bahwa jajarannya masih dan telah melakukan berbagai upaya untuk mengetahui keberadaan terduga pelaku.

Ia meminta masyarakat, khususnya para pelapor untuk bersabar. Dan apabila ada yang mengetahui keberadaan RE masyarakat bisa menginformasikan ke Polres Sukabumi Kota.

Baca Juga: Kasus Karyawati di Bekasi Harus Staycation Bareng Bos adalah Puncak Gunung Es, Terungkap Kasus Serupa

Yanto memastikan, kasus dugaan tindak pidana penipuan dan penggelapan yang diduga melibatkan oknum tenaga honorer Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah (P3DW) Kota Sukabumi berjalan sesuai dengan prosedur.

"Terkait kasus ini, prosesnya masih berjalan dan pastinya, kami pun masih melakukan upaya pengejaran terhadap terduga pelaku. Kami harap masyarakat, khususnya pelapor bisa bersabar, kami akan terus bekerja keras menangkap terduga pelaku dan kami juga memohon bantuannya, bila ada warga yang melihat atau mengetahui keberadaan pelaku, bisa langsung melaporkannya kepada kami secara langsung atau melalui program Lapor Pak Polisi SIAP MAS di nomor WhatsApp 082126054961," ujar Yanto kepada awak media pada Rabu, 10 Mei 2023.

Diberitakan sebelumnya, kasus ini mencuat setelah beberapa korban mengaku menjadi korban penipuan program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang dilakukan RE, pegawai honorer P3DW atau Samsat Kota Sukabumi.

Korban yang tertipu mencapai puluhan orang dengan kerugian hingga ratusan juta rupiah. Belakangan diketahui, RE adalah salah satu satpam yang bekerja di P3DW.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat