kievskiy.org

Pastikan Ketepatan Sasaran Rumah Subsidi, PUPR Kembangkan Aplikasi Canggih

Kementerian PUPR mengembangkan aplikasi SiAki QC untuk program rumah subsidi pemerintah melalui FLPP.
Kementerian PUPR mengembangkan aplikasi SiAki QC untuk program rumah subsidi pemerintah melalui FLPP. /Antara/HO-Dokumentasi Kementerian PUPR.

PIKIRAN RAKYAT – Untuk memastikan tingkat ketepatan sasaran rumah subsidi yang didanai Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) kepada Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan (PPDPP) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat kembangkan teknologi aplikasi terbaru.

Arief Sabaruddin yang merupakan Direktur Utama PPDPP, menjelaskan mengenai aplikasi Sistem Aktivasi QR Code (SiAki QC).

Aplikasi SiAki QC itu dikembangkan dengan tujuan untuk memastikan tingkat keterhunian dan ketepatan sasaran terhadap rumah KPR Sejahtera yang difasilitasi dana FLPP.

"Melalui SiAki QC, pemerintah dapat memastikan penghuni dari rumah KPR Sejahtera FLPP telah sesuai dengan data penerima FLPP. Aplikasi SiAki QC ini diperuntukkan bagi bank pelaksana untuk melaporkan informasi kepenghunian setiap debitur KPR Sejahtera," ujar Arief Sabaruddin, Jumat, 12 Maret 2021.

Baca Juga: Industri TPT Berharap Akses Permodalan dan Pelonggaran PPKM Mikro agar Bisa Bangkit

Baca Juga: Rencana Pemerintah Impor 1 Ton Beras Jelang Panen Raya Tuai Protes

Pihak dari PPDPP memastikan bahwa setelah dilakukannya uji coba QR Code tersebut, akan dilakukan koordinasi berkelanjutan secara intensif, bersama dengan stakeholder agar tidak membebani semua pihak.

Menurut Arief Sabaruddin, dengan adanya beragam pengembangan aplikasi yang dilakukan PPDPP, maka pemerintah dapat lebih mengontrol seluruh proses bisnis pembangunan rumah, terutama rumah bersubsidi.

“Saat ini kita sudah tidak berbicara ketersediaan hunian, karena sudah ada SiKasep (Sistem Informasi KPR Subsidi Perumahan). Kita tidak berbicara lagi kualitas, karena sudah ada SiPetruk (Sistem Pemantauan Konstruksi),” ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat