kievskiy.org

Bupati Aceh Barat Ramli MS Diduga Diperas Warganya Sendiri di Pendopo

Bupati Aceh Barat Haji Ramli MS.
Bupati Aceh Barat Haji Ramli MS. /Antara Foto/Teuku Dedi Iskandar

PIKIRAN RAKYAT - Entah apa yang ada di pikiran Zahidin alias Teungku Janggot bersama Azis hingga diduga nekat melakukan pemerasan terhadap Bupati Aceh Barat Haji Ramli MS.

Kejadian dugaan pemerasan ini dialami oleh Bupati Aceh Barat Haji Ramli MS pada tahun 2020 yang lalu.

Insiden dugaan pemerasan tersebut dilakukan Zahidin dan Azis di peondopo Bupati Aceh Barat pada 18 Februari 2020 di Meulaboh, Aceh.

Terkait apa yang dilakukan Zahidin dan Azis ini, Bupati Aceh Barat Haji Ramli MS mengaku telah memaafkan mereka.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Klaim Jawa Tengah Tidak Terdampak Aksi Terorisme: Alhamdulillah

Baca Juga: Kinerja Berbasis ESG, BRI Raih Berbagai Penghargaan di Sepanjang 2020

“Saya sudah memaafkan mereka, dari dulu sudah saya maafkan Zahidin (tersangka) dan kawan kawan, karena mereka juga warga saya di Aceh Barat,” kata Bupati Ramli MS di Meulaboh, Sabtu 3 April 2021.

Bupati Aceh Barat Haji Ramli MS mengaku telah memaafkan setelah adanya upaya damai yang dilakukan oleh Zahidin dan Azis.

Menurut dia melalui momentum indah pada bulan Sya’ban dan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah, sebagai pemimpin di Aceh Barat ia berharap masalah ini agar dapat diselesaikan dengan baik.

Baca Juga: Bocor, Pihak KUA Ungkap Besaran Mahar dari Atta Halilintar untuk Aurel Hermansyah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat