kievskiy.org

Kasus Ustaz Diserang hingga Dibunuh Gemparkan Publik, HNW: Waspada...

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW).
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW). /Antara Foto

PIKIRAN RAKYAT – Wakil Ketua MPR sekaligus politisi PKS Hidayat Nur Wahid alias HNW menyayangkan insiden kekerasan yang dialami oleh para tokoh agama yang belakangan ini marak terjadi.

Selain HNW, politisi PKS lainnya yang mengutuk keras tindakan dan pelaku kekerasan terhadap tokoh agama adalah Bukhori Yusuf.

Bukhori Yusuf mendorong langkah cepat polisi untuk segera menyelesaikan kasus tersebut dan menjerat pelaku dengan hukuman yang berat, serta meminta aparat kepolisian mengusut tuntas insiden tersebut

“Serangan ini patut dikutuk. Polisi harus mengusut tuntas kasus ini dengan segera menangkap pelaku yang masih buron serta memberikan hukuman yang berat,” katanya.

Baca Juga: Diduga Umumkan Kehamilan, Lesti Tak Sabar Menanti Momen Spesial 21 September 2021

Menurutnya, jika terbukti serangan tersebut merupakan bagian dari kejahatan sistemik, upaya pengusutan tidak boleh berhenti hanya pada aktor lapangan, tetapi harus membongkar dan menangkap aktor intelektualnya.

Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) itu mengatakan bahwa setidaknya ada 14 kasus kekerasan yang menyasar tokoh agama maupun simbol agama sejak 2018.

Menurut catatannya, serangan tersebut mayoritas menyasar tokoh dan simbol agama dari unsur umat Islam.

Baca Juga: Cetak Rekor 70.000 Vaksin Per Hari, Kabupaten Bekasi Targetkan Herd Immunity dalam Dua Pekan

HNW dan Bukhori Yusuf bereaksi lantaran publik tengah digegerkan dengan insiden penembakan terhadap seorang ustaz di Tangerang pada Sabtu, 18 September 2021 yang menyebabkan korban meninggal dunia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat