kievskiy.org

Pulang Sendiri dari Tiongkok, Mahasiswi Asal Cilacap Suspect Virus Corona

Simulasi  penanganan cabah virus cprona di Rumah sakit Margono Soekarjo (RSMS) Purwokerto.*
Simulasi penanganan cabah virus cprona di Rumah sakit Margono Soekarjo (RSMS) Purwokerto.* /Ilustrasi.*

PIKIRAN RAKYAT - Seorang Mahasiswi asal Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara, Cilacap Jawa Tengah berinisial  AS (19) masuk ke ruang isolasi Rumah Sakit Umum Daerah Prof. Dr. Margono Soekarjo (RSMS) Purwokerto di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, sebagai pasien suspect virus corona.

AS menderita gejala demam tinggi batuk dan pilek setelah pulang dari Tiongkok. AS jatuh sakit, dia mengalami demam tinggi disertai batuk dan pilek. Orang tuanya berinisitif   membawa anaknya berobat ke rumah sakit rujukan virus corona, RSMS.

"Dengan melihat riwayat perjalanan pasien dan gejala pasien, tim dokter menerapkan standar penanganan sebagai pasien suspect virus corona. Sesuai prosedur penanganan AS langsung kami tempatkan di ruang isolasi," kata Direktur RSMS Purwokerto Tri Kuncoro, didampingi juru bicara RSMS dr. Veronica Dwi Winahyu, Selasa 4 Februari 2020.

Baca Juga: Fraksi Demokrat dan PKS DPR RI Bawa Usulan Pansus Jiwasraya ke Pimpinan Partai

Tim medis juga sudah mengambil specimen, sampel cairan di tenggorokan pemeriksaan laboratorium Balitbangkes Kementerian Kesehatan.

"Sampel hari itu juga kami kirim Balitbangkes Kemenkes, kami masih menunggu hasil," terangnya.

Selama menunggu hasil uji laboratorium, pasien dengan suspect virus corona tetap ditempatkan dalam ruang isolasi RSMS Margono.

Baca Juga: Sempurnakan Penampilan, Simak 4 Bahan Alami yang Bisa Atasi Rambut Bercabang
 
Sementara LS (29) tenaga kerja asing (TKA) Tiongkok, pasien suspect virus corona sudah dipulangkan hari ini Selasa. Hasil pemeriksaan Balitbangkes  menunjukkan negatif virus corona.

"Hari ini dia sudah pulang setelah menempati ruang isolasi selama sepekan. Sehingga hanya satu orang yang kini masih bertahan di ruang isolasi," jelas Veronika.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat