kievskiy.org

Ratusan CPNS Mendadak Mundur dengan Alasan Gaji Kecil, Memang Berapa Besarannya? Simak Selengkapnya

CPNS.
CPNS. /instagram/@bkngoidofficial

PIKIRAN RAKYAT – Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat terdapat 100 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang dinyatakan lulus seleksi tahun penerimaan 2021 mengundurkan diri.

Salah satu alasannya menyebutkan bahwa gaji dan tunjangan yang diterima dinilai tidak sesuai dengan ekspektasi mereka.

BKN mencatat jumlah tersebut mengalami penurunan dari semula 105 menjadi 100 0rang.

Kepala Biro Hukum, Hubungan Masyarakat, dan Kerja Sama BKN Satya Pratama mengatakan penurunan itu disebabkan adanya instansi yang telah mengganti posisi CPNS yang mundur oleh peserta dengan peringkat di bawahnya.

Baca Juga: Bos MI6 Klaim Vladimir Putin Sudah Meninggal Dunia, tapi Dirahasiakan Rusia

"Namun dengan catatan belum diajukan NIP-nya. Oleh karena itu, angka yang mengundurkan diri turun,” katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Senin 30 Mei 2022.

Lantas berapa sebenarnya gaji PNS hingga ratusan CPNS tersebut mengundurkan diri?

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Peraturan BPK, besaran gaji PNS telah diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) 15 tahun 2019 yang ditekan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menkumham Yasonna Laoly.

Ada beberapa kategori dalam menentukan besaran gaji pokok PNS, yakni disesuaikan dengan golongan, lama masa kerja atau disebut dengan masa kerja golongan (MKG), dan capaian pendidikan terakhir. Untuk masa kerja, dihitung mulai dari kurang dari satu tahun hingga 27 tahun.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat