kievskiy.org

Soal Beras Bansos yang Dikubur, Menko PMK: Pemerintah Nggak Rugi

Ratusan paket bantuan sosial (bansos) dari pemerintah ditemukan terkubur di sebuah tanah lapang di Sukmajaya, Depok, Jawa Barat.
Ratusan paket bantuan sosial (bansos) dari pemerintah ditemukan terkubur di sebuah tanah lapang di Sukmajaya, Depok, Jawa Barat. /Antara/ Asprilla Dwi Adha

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy menanggapi kasus penemuan beras bantuan sosial (Bansos) presiden yang terkubur di Kawasan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat.

Menurutnya pemerintah sama sekali tak merugi meski paket-paket Bansos itu rusak saat proses pengiriman.

Pasalnya, sebelum mendistribusikan paket Bansos, pemerintah dan pihak penyelenggara layanan ekspedisi telah membuat perjanjian.

Ada pun isi kesepakatan itu menyebut pihak trasnporter akan bertanggung jawab atas kerusakan yang terjadi saat pengangkutan.

Baca Juga: Pagar JIS Diperbaiki, Pengelola: Sekeliling Semua, Kami Lakukan Penguatan

“Kita tidak berurusan dengan berapa ruginya karena kita enggak rugi, itu kan ditanggung oleh JNE, oleh transporter karena kerusakannya ketika diangkut, sebetulnya semula baik kan,” kata Muhadjir menanggapi kabar tersebut.

Oleh karena itu, Muhadjir berani memastikan bila pemerintah sama sekali tak merugi atas kerusakan beras Bansos yang telah jatuh ke tangan jasa ekspedisi.

“Jadi dia itu sudah ada di perjanjian, jadi pemerintah enggak rugi," katanya.

Pemerintah mengaku tidak mengetahui cara pihak ekspedisi menangani beras Bansos yang rusak, namun dapat dipastikan mereka telah membayar ganti ruginya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat