kievskiy.org

Update Tragedi Kanjuruhan: Total Korban Ada 450 Orang

Tragedi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang pada 1 Oktober 2022.
Tragedi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang pada 1 Oktober 2022. /Twitter.com/@wkwklandupdate

 

PIKIRAN RAKYAT – Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan investigasi terkait tragedi Kanjuruhan.

Pihaknya juga akan memeriksa beberapa saksi terkait tragedi yang menewaskan ratusan orang tersebut.

Menurutnya, ada beberapa saksi yang nantinya akan diperiksa, di antaranya Direktur LIB (PT Liga Indonesia Baru).

Kemudian ketua PSSI Jawa Timur, Ketua Panitia penyelenggara dari Arema, dan Kadispora provinsi Jawa Timur.

Baca Juga: Video Lawas Denise Chariesta dan Seorang Pria Kembali Viral, Netizen: Fix Suara Regi Datau Itu, Jelas Banget

"InshaAllah akan dimintai keterangannya oleh tim penyidik hari ini,” kata Dedi, dilansir Pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Polri TV Radio.

Dedi juga menyampaikan bahwa tim Laboratorium Forensik (Labfor) masih melakukan pendalaman dan menganalisa 32 titik CCTV di sekitar Kanjuruhan dan beberapa lokasi, dan analisa terhadap dua DVR.

Selain itu, Dedi mengatakan tim Labfor telah menganalisa enam buah handphone, dimana tiga di antaranya adalah milik korban dan tiga handphone lainnya masih diproses lantaran menggunakan password.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat