kievskiy.org

Surabaya Bangun Laboratorium Baru demi Atasi Kasus Covid-19, Doni Monardo Jamin Kelengkapan Alat

WALI Kota Surabaya Tri Rismaharini saat teleconference di Posko Penanganan COVID-19 Balai Kota Surabaya.*
WALI Kota Surabaya Tri Rismaharini saat teleconference di Posko Penanganan COVID-19 Balai Kota Surabaya.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Beberapa waktu lalu, Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini melakukan pertemuan dengan Kepala Laboratorium Diagnostik Fakultas Kedokteran Unand, Andani Eka Putra.

Pertemuan itu dilaksanakan di rumah dinas wali kota dalam waktu lebih dari dua jam.

Pada akhir pertemuan Dokter Andani pun diajak ke satu lokasi sekitar pinggir kota Surabaya.

Baca Juga: Polo Srimulat Sempat Berontak Hendak Masuk ICU, sang Adik Ungkap Kondisi Terkini

Sebagaimana diberitakan FIXPADANG.com sebelumnya dalam artikel 'Tri Rismaharini 'Malu' Surabaya Punya Segalanya Tapi tidak Ada Labor yang Memadai', lokasi tersebut merupakan tempat laboratorium baru untuk virus corona (Covid-19) di Surabaya.

Selain diantar oleh wali kota, adapula Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya, dr. Febria Rachmanita yang turut pergi ke lokasi laboratorium baru.

Ia diketahui memimpin pembangunan laboratorium tersebut dengan manajemen yang didukung oleh Andani dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Baca Juga: Dukun Pengganda Uang Ini Tak Hanya Kelabui Korban, Dua Temannya Juga Turut Ditipu dan Dihajar Warga

Berdasarkan keterangan Febria, dokter Andani menilai bahwa laboratorium yang baru dibangun telah bagus dan dilengkapi sejumlah alat-alat kesehatan pendukung seperti dikutip FIXPADANG.com dari laman Disway.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat