kievskiy.org

Meme Puan Maharani Berbadan Tikus Bikin Gempar, BEM UI: Kami Tak Butuh Dewan Perampok Rakyat

Meme tikus berkepala Puan Maharani yang diunggah BEM UI.
Meme tikus berkepala Puan Maharani yang diunggah BEM UI. /TikTok/ BEM UI

PIKIRAN RAKYAT - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) gemparkan publik di jagat maya usai mengunggah sebuah meme dalam bentuk video stop motion berdurasi 23 detik. Video itu menarik perhatian 1,7 juta pengguna media sosial sejak diunggah pada Rabu, 22 Maret 2023, tepatnya sekitar 6 jam yang lalu.

Sejumlah netizen tercengang melihat meme yang diunggah BEM UI karena menganggap organisasi kemahasiswaan tersebut memiliki nyali yang cukup besar. Bagaimana tidak, dalam konten tersebut, BEM UI memberi 'tamparan' keras pada Ketua DPR, Puan Maharani dan jajarannya melalui karya seni berupa gambar satire.

Detik awal pembukaan video, penonton akan disuguhi ilustrasi gedung DPR dengan ciri khas kubahnya yang berwarna hijau. Tak lama, kubah kantor wakil rakyat itu terbelah menjadi dua, kemudian keluar dua ekor tikus kecil.

Selang beberapa detik, sosok makhluk setengah manusia muncul di posisi center menarik atensi para penonton. Jelmaan tersebut terlihat memiliki wajah Puan Maharani, sementara tubuhnya menyerupai tikus raksasa.

Baca Juga: Mario Dandy Kirim Video Aksi Penganiayaan ke Sejumlah Pihak, Polisi Dalami Jeratan Pasal UU ITE

Tikus sendiri dalam masyarakat melambangkan sosok koruptor yang secara diam-diam gemar merampas hak orang lain untuk mendapat keuntungan pribadi. Untuk memperjelas tujuannya mengunggah ilustrasi tersebut, BEM UI menyematkan sebuah narasi bernada antipati terhadap oknum-oknum dewan yang menggerogoti hak rakyat.

"Kami tidak butuh Dewan Perampok Rakyat," katanya.

Kritik ini tampaknya disampaikan sebagai bentuk penolakan terhadap pengesahan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perpu) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja (Ciptaker) menjadi UU.

"#lawanperpuciptakerja," kata BEM UI.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat