kievskiy.org

Mahfud MD Soal Peluncuran SATRIA-1: Tak Ada Hubungannya dengan Kasus Korupsi BTS Kominfo

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD. /ANTARA/Galih Pradipta

PIKIRAN RAKYAT - Satelit Republik Indonesia (SATRIA)-1 meluncur dari Cape Canaveral, Florida, Amerika Serikat, pada Minggu, 18 Juni 2023 waktu setempat. Satelit milik pemerintah multifungsi tersebut akan menempati orbit 146°BT atau berada tepat di atas Pulau Papua.

Pelaksana tugas Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Mahfud MD mengatakan, peluncuran SATRIA-1 dapat membuka era konektivitas digital lewat adanya pemerataan akses internet di Indonesia terutama untuk sektor pendidikan hingga layanan publik lainnya.

"Satelit internet pertama milik Indonesia ini untuk pemerataan akses internet, terutama untuk pendidikan, kesehatan, layanan publik, masyarakat, hingga TNI/POLRI," kata Mahfud MD sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, pada Senin, 19 Juni 2023.

Baca Juga: KPAI Desak Kepolisian Ungkap Dugaan Perdagangan Manusia di Panti Pijat dan Tempat Hiburan Malam

Mahfud yang juga menjabat Menkopolhukam menuturkan, fungsi dari satelit SATRIA-1 bakal dapat menjangkau seluruh wilayah di Indonesia. Khususnya, menjangkau daerah-daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini menyatakan bahwa proyek peluncuran satelit SATRIA-1 tidak terdampak oleh kasus dugaan korupsi BTS 4G yang menjerat mantan Menkominfo Jhonny G. Plate. Kasus tersebut tengah diusut Kejaksaan Agung (Kejagung).

"Tidak ada hubungannya dengan kasus BTS karena ini merupakan proyek tersendiri untuk memberikan pelayanan publik,” tutur Mahfud.

Baca Juga: Lukas Enembe Kritis, Sidang Dakwaan Ditunda untuk Kedua Kalinya

Sebagai informasi, SATRIA-1 berhasil meluncur ke angkasa pada pukul 18.21 waktu setempat. SATRIA-1 diluncurkan dari Cape Canaveral Space Lauch Complex 40 (SLC 40), Florida, Amerika Serikat dan akan menempati orbit di 146 Bujur Timur (BT).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat