kievskiy.org

Sindiran Moeldoko untuk Pihak yang Menuduhnya Jadi Pelindung Al Zaytun: Mungkin Salah Minum Obat

Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal (Purn) Moeldoko.
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal (Purn) Moeldoko. /ANTARA/Aditya Pradana Putra

PIKIRAN RAKYAT - Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Moeldoko memberikan jawaban tajam terkait isu yang menerpanya. Ia dikabarkan menjadi pelindung Al Zaytun dan Panji Gumilang.

Al Zaytun dan Panji Gumilang tengah menjadi sorotan publik lantaran kontroversi yang terjadi dan dugaan ajaran sesat yang diberikan kepada anak didik yayasan.

Kontroversi Al Zaytun dan Panji Gumilang berbuntut panjang. Ada isu yang menyebutkan bahwa Istana Negara melindungi mereka.

Baca Juga: Erick Thohir Yakin JIS Akan Langsung Dicoret FIFA: Niatnya Agar Bisa Dipakai Piala Dunia U-17

Namanya diduga menjadi pelindung Al Zaytun dan Panji Gumilang, Moeldoko pun menanggapi kabar tersebut.

"Kalau saya dituduh jadi backing, itu datanya dari mana? Orang-orang yang mengatakan itu mungkin salah minum obat," kata Moeldoko.

Kontroversi Al Zaytun dan Panji Gumilang disebut Moeldoko merupakan isu sensitif. Ia menyebutkan hal tersebut bisa dimitigasi supaya tidak menjadi isu liar.

"Saya pikir memang kita harus kelola dengan baik karena ini persoalan-persoalan sensitif, maka perlu dikelola dengan baik. Sehingga persoalan-persoalan itu tidak berlarut-larut nanti menjadi liar dan sulit. Saya pikir, negara hadir di situ untuk mengelola," ujar Moeldoko.

Baca Juga: Kronologi WNA Tiongkok Ditangkap Imigrasi Surabaya, Jadi Joki Tes Bahasa Inggris

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat