kievskiy.org

KPK Sebut OTT di Bondowoso Terkait Suap Penanganan Perkara, 6 Orang Ditangkap

KPK.
KPK. /Pikiran-Rakyat.com/Asep Bidin Rosidin

PIKIRAN RAKYAT - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengonfirmasi bahwa Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, terkait dugaan korupsi pengurusan perkara yang sedang ditangani Kejaksaan Negeri (Kejari) Bondowoso.

“Benar, (15 November 2023) KPK tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang diduga sedang melakukan tindak pidana korupsi di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur,” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri kepada wartawan, Kamis, 16 November 2023.

“Terkait dugaan korupsi pengurusan perkara yang sedang ditangani Kejari Bondowoso,” ucapnya menambahkan.

Lebih lanjut, Ali menyampaikan tim penindakan KPK mengamankan enam orang dalam operasi senyap tersebut di antaranya penegak hukum dan pihak swasta.

Baca Juga: OTT KPK di Bondowoso Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa, Uang Rp750 Juta Ikut Diamankan

“Sejauh ini ada 6 orang yang ditangkap di antaranya oknum penegak hukum dan pihak swasta,” tuturnya.

Ali belum membeberkan identitas para pihak yang terjaring OTT. Berdasarkan informasi dari sumber, lembaga antirasuah mengamankan Kepala Kejaksaan Negeri Bondowoso Puji Triasmoro, Kasi Pidsus Kejari Bondowoso Alexander Silaen, dan Staf Dinas PUPR Bondowoso.

“Para pihak yang ditangkap sedang dibawa dan dalam perjalanan ke kantor KPK. Perkembangan akan disampaikan,” ujar Ali.

Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron membenarkan pihaknya melakukan OTT di Bondowoso, Jawa Timur. Dia menyebut OTT berlangsung sekira pukul 11.30 WIB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat