kievskiy.org

Timnas AMIN Tanggapi Survei Media Inggris yang Tempatkan Anies-Cak Imin di Peringkat Tiga

Anggota Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN), Achmad Djamaludin.
Anggota Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN), Achmad Djamaludin. /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan

PIKIRAN RAKYAT - Anggota Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) Achmad Djamaludin menyebut bahwa hasil survei elektabilitas yang dirilis The Economist menambah motivasi pihaknya untuk terus bekerja optimal di Pemilu 2024.

Hal itu disampaikan Djamaludin merespons survei elektabilitas yang diterbitkan media asal Inggris The Economist terhadap tiga pasangan calon presiden dan wakil Presiden RI.

"Sesuai dengan apa yan sering disampaikan Pak Anies, survei itu kalau kita diatas kita syukuri, kalau kita di bawah menjadikan motivasi bagi kita untuk berbuat yang lebih baik lagi," kata Djamaludin di Markas Pemenangan AMIN, Jalan Diponegoro 10, Jakarta Pusat, Kamis, 25 Januari 2024.

"Jadi tidak terlalu dirisaukan tapi kita tetap harus berbuat seoptimal mungkin untuk mencapai kemenangan di Pemilu ini," ucapnya.

Baca Juga: Prabowo Bakal Lakukan Apa Pun demi Palestina Merdeka: hingga Konflik Selesai Selamanya

Hasil survei terbaru yang dirilis The Economist tersebut menempatkan pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto -Gibran Rakabuming Raka di posisi pertama dengan perolehan 50 persen atau unggul dari dua paslon lain.

Adapun pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 23 persen untuk menempati peringkat kedua, sedangkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 21 persen untuk di posisi terbawah.

Dikutip dari Antara, survei tersebut merupakan hasil pemantauan The Economist pada tanggal 16 Januari 2024. Secara konsisten, The Economist melakukan survei terhadap elektabilitas para calon presiden RI sejak Januari 2023.

"Jika tidak ada yang menang lebih dari 50 persen pada putaran pertama, kontestasi akan dilanjutkan pada bulan Juni," demikian tulis The Economist yang dikutip pada Kamis, 25 Januari 2024.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat