kievskiy.org

Ramai Polemik Bayar UKT Via Pinjol, Sri Mulyani Ungkap Rencana Negara

Menkeu Sri Mulyani.
Menkeu Sri Mulyani. /Instagram/@smindrawati Instagram/@smindrawati

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani tanggapi polemik pembayaran uang kuliah tunggal (UKT) di ITB dengan sistem pinjaman online (Pinjol).

Bendahara Negara itu menuturkan, pihaknya tengah mengkaji kebijakan terkait student loan dengan Dewan Pengawas Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

"Saat ini, terkait dengan adanya mahasiswa yang masih membutuhkan pinjaman kita sekarang sedang membahas dengan Dewan Pengawas LPDP meminta untuk mengembangkan student loan," katanya.

Program tersebut, hemat Sri Mulyani diharap dapat menjadi solusi bagi mahasiswa kurang mampu agar tak mengalami kendala dalam studinya serta gagal bayar seperti kasus yang terjadi di Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: Puan Maharani Luruskan Sumber Bansos 'Jokowi': Oleh Negara untuk Rakyat

“Kami sudah membahas dengan perbankan, LPDP nanti akan merumuskan bagaimana affordability pinjaman itu (student loan). Sehingga tidak memberatkan mahasiswa, tapi tetap mencegah terjadinya moral hazard, dan tetap memberikan afirmasi terutama kepada kelompok yang tidak mampu," ujarnya.

Sri Mulyani merincikan, sumber dana student loan nantinya akan dialokasikan dari dana abadi yang tersedia dalam progam LPDP.

Menurutnya, dana abadi turut merespons banyak hal termasuk kebijakan yang disebut beasiswa afirmasi, terutama untuk para murid jenjang S1.

"Bahkan untuk kebutuhan yang sangat spesial seperti Menteri Kesehatan ingin memperbanyak jumlah dokter spesialis. Ini selalu kami coba akomodasi," tuturnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat