kievskiy.org

Pilkada Serentak 2020, Enam Calon Kepala Daerah Kabupaten-Kota di Jawa Tengah Melawan Kotak Kosong

Salah satu pasangan calon tunggal di Pilkada Jawa Tengah.
Salah satu pasangan calon tunggal di Pilkada Jawa Tengah. /Pikiran-rakyat.com/Eviyanti

PIKIRAN RAKYAT - Ada enam Kabupaten/Kota pada pemilihan kepala daerah ( Pilkada) Jawa Tengah 2020 dipastikan akan melawan kotak kosong atau calon tunggal.  Dari enam,  lima di antaranya  merupakan petahana.

"Ke enam kandidat merupakan calon tunggal karena hingga  masa perpanjangan pendaftaran ditutup, tidak ada lagi pasangan calon yang mendaftar di KPU," kata  Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah, Yulianto Sudrajat, Rabu, 23 September 2020.

Ke enam kabupaten yang paslonnya  tunggal adalah  Kota Semarang, Kabupaten Sragen, Boyolali, Kebumen,  Grobogan, dan  Kabupaten  Wonosobo. 

Baca Juga: 4 Kebiasaan WFH yang Buruk, Bisa-bisa Malah Malas Bekerja

Dari enam  kabupaten hanya Wonosobo saja yang bukan petahana  yang lainnya merupakan  petahana," kata Yulianto ketika dihubungi Rabu.

Yulianto menambahkan meski calon tunggal, dia  meminta kepada masyarakat agar tetap menggunakan hak pilihnya. Setelah penetapan, KPU melanjutkan ke tahapan pemeriksaan kesehatan, verifikasi, dan klarifikasi berkas pencalonan. 

Sementara Pilklada di Kabupaten Kebumen, pasangan Arif Sugiyanto dan Ristawati Purwaningsih merupakan  pasangan petahana yang bakal melawan kotak kosong.

 Baca Juga: Cara Hilangkan Uban dengan Henna Alami, Bisa Dibuat di Rumah

Pasangan tersebut bahkan telah menyapu bersih dukungan dari partai partai besar, merupakan  gabungan 9 partai politik yaitu, PKB, Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, Nasdem, PKS, PPP, PAN dan Demokrat dengan total dukungan kursi di DPRD sebanyak 50 kursi.

Bahkan Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz yang sebelumnya mengincar PPP dan Demokrat gagal merapat dua partai tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat