kievskiy.org

Gabung Prabowo-Gibran atau Oposisi, Arah Politik PDIP di Tangan Megawati

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. /Antara/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah menyebut arah politik partainya di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming merupakan kewenangan yang ada di tangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

"Kewenangan tentang arah politik PDI Perjuangan ditentukan oleh Ibu Ketua Umum," katanya pada Jumat, 26 April 2024.

Kendati demikian, kata Said, Megawati tetap akan mendapat masukan dari jajaran DPP dan lintas tokoh terkait untuk menentukan sikap apakah menjadi oposisi atau bergabung dengan koalisi pemerintah.

Baca Juga: PKB Dukung Prabowo-Gibran, Timnas AMIN Dipastikan Bakal Bubar

"Dan beliau tentu saja akan mendapatkan masukan dari jajaran DPP partai dan lintas tokoh," tutur dia.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan partainya akan menggelar rapat koordinasi nasional menjelang Pilkada 2024.

Dalam rakernas yang dijadwalkan akan dieglar pada 24-26 Mei 2024 ini, rencananya akan dilakukan evaluasi dan merumuskan sikap politik partai dalam pemerintahan mendatang.

"Bagaimana melakukan mitigasi terkait dengan berbagai persoalan ekonomi, pangan, energi, politik luar negeri akibat pertarungan geopolitik," ujarnya pada Senin, 22 April 2024.

Kata Prabowo

Terkait peluang PDI Perjuangan bergabung dengan koalisi pemerintahan, Presiden RI terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto enggan berkomentar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat