kievskiy.org

TBI Mulai Dominan di Kejuaraan Taekwondo Piala Wali Kota Bandung 2019

SYAUQINA (biru) dari SMPN 13 melepaskan tendangan ke arah Rahma Dwi dari CTC Intan Al Sali saat berlangsungnya Piala Wali Kota Bandung 2019 di Gor Arcamanik, Jalan Pacuan Kuda, Kota Bandung, Sabtu, 21 Desember 2019.*
SYAUQINA (biru) dari SMPN 13 melepaskan tendangan ke arah Rahma Dwi dari CTC Intan Al Sali saat berlangsungnya Piala Wali Kota Bandung 2019 di Gor Arcamanik, Jalan Pacuan Kuda, Kota Bandung, Sabtu, 21 Desember 2019.* /ARIF HIDAYAH/PR

PIKIRAN RAKYAT - Para atlet taekwondo Unit Taekwondo Bandung Inten mulai menunjukkan dominasinya pada Kejuaraan Taekwondo Piala Wali Kota Bandung 2019.

Hingga hari kedua pelaksanaan kejuaraan di GOR Laga Tangkas, Komplek SPORT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Sabtu, 21 Desember 2019, Unit TBI A memuncaki klasemen perolehan medali dengan margin lebar dari para peraingnya.

TBI mampu mengumpulkan 15 medali emas, 7 perak, dan 8 perunggu.

Baca Juga: ASEAN Para Games 2020 Diundur, Pelatnas Atlet Indonesia Dipertimbangkan untuk Diperpanjang

Raihan tersebut jauh mengungguli koleksi sementara pemegang gelar juara umum tahun lalu, Reborn A yang mengumpulkan 6 medali emas, 7 perak, dan 11 perunggu.

Deretan medali emas untuk TBI di antaranya diraih melalui nomor kadet beregu putra, junior pair, super kadet B putri U-32 kg atas nama Azka Nazahra, super kadet B putri U-34 kg atas nama Ratu Kaori N., dan super kadet B putri U-36 kg putri atas nama Tiara Putri.

Pada kategori putra, empat utusan TBI juga meraih emas pada hari kedua. Mereka adalah Febri F. pada nomor super kadet C U-45 kg, Hafiz N. pada nomo kadet U-37, Prabaswara pada nomor kadet U-49, dan Jordan M. pada nomor kadet U-53.

Sementara itu, persaingan ketat terjadi di antara tim penghuni peringkat ketiga sampai 8 yang sama-sama meraih 3 medali emas, yakni unit UIN SGD, Dragon Eight, New Lembong, BTTC, Elite Team, dan Aligator.

Ketua Pengurus Cabang Taekwondo Indonesia (TI) Kota Bandung Dedi Heryadi mengakui, TBI menjadi kontingan yang terpantau paling siap menghadapi kejuaraan ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat