kievskiy.org

Bahaya Tersembunyi Mengancam Anak Selama Pandemi, Risa: Dari Stresnya Orangtua hingga Krisis Nutrisi

Ilustrasi anak-anak.
Ilustrasi anak-anak. /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Bahaya tersembunyi mengintai anak di balik pandemi Covid-19. Ketua Pusat Pembelajaran Keluarga (Puspaga) Kota Bogor, Risa Arsanti menyebutkan, ada empat ancaman yang bisa mengintai anak di antaranya ancaman kekerasan, kurangnya pemenuhan hak pendidikan, krisis nutrisi, dan bahaya sosial ekonomi yang dialami orang tua.

Demikian diungkapkan Risa dalam Webinar dalam rangka Hari Anak Nasional tingkat Kota Bogor, Selasa 21 Juli 2020. Risa menyoroti tingginya angka kekerasan pada anak selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Berdasarkan data dari Sistem Informasi Pnline Perlindungan perempuan dan Anak (SIMFONI PPA), terdapat 407 laporan kasus kekerasan terhadap anak di Indonesia.

“Kekerasannya tidak hanya berupa kekerasan fisik, ada juga psikis hingga seksual,” ujar Risa.

Baca Juga: Link Streaming Pengamatan Komet Neowise Hari Ini, Mulai Pukul 17.30 WIB

Menurut Risa, ancaman kekerasan terhadap anak bisa berasal dari orang tua sendiri. Ketika orang tua stres karena dihadapkan dengan rasa kebosanan, atau masalah ekonomi, anak yang berada 24 jam bersama orang tua terancam menjadi objek pelampiasan amarah orang tua.

“Saya juga sering dapat keluhan tentang stresnya orang tua ketika menghadapi anak yang masih belajar di rumah. Ketika stres, kita cenderung melampiaskan kemarahan kita kepada anak secara tidak sadar. Ini bahaya yang ikut mengancam,” kata Risa.

Bahaya lainnya berkaitan dengan asupan nutrisi anak. Risa mengatakan, kesibukan orang tua yang bertambah banyak selama pandemi cenderung membuat keluarga mengabaikan penyediaan makanan bergizi.

Baca Juga: Belajar Jarak Jauh Buat Orang Tua Mengeluh, Anak Bosan, Karang Taruna Wanabakti Buat Kelas Asyik

Pada umumnya, orang tua lebih suka menyiapkan makanan siap saji atau makanan beku. Hal tersebut akhirnya berdampak pada pemenuhan sumber makanan bergizi dalam keluarga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat