kievskiy.org

Layanan Tatap Muka Ditiadakan, Pelayanan Adminduk Dilakukan Secara Daring

PELAYANAN publik Pemkot Cimahi tetap normal, Senin, 16 Maret 2020. Kini sudah dialihkan ke online untuk mencegah covid-19.*
PELAYANAN publik Pemkot Cimahi tetap normal, Senin, 16 Maret 2020. Kini sudah dialihkan ke online untuk mencegah covid-19.* /RIRIN NF/PR

PIKIRAN RAKYAT - Mengantisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19), Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Bandung Barat menghentikan pelayanan administrasi selama tiga pekan.

Langkah ini mencakup pelayanan secara langsung atau tatap muka dengan masyarakat dan keputusan tersebut mulai diberlakukan sejak awal pekan ini.

Kepala Disdukcapil KBB Hendra Trismayadi mengatakan, keputusan itu sebagai bentuk antisipasi dan mengurangi kontak langsung dengan masyarakat banyak. Apalagi, saat ini juga sudah dianjurkan untuk tidak ada kegiatan yang melibatkan banyak orang berkumpul terutama di lingkungan Kompleks Perkantoran Pemda KBB.

Baca Juga: Puji Nagita Slavina, Ari Lasso Beri Peringatan pada Raffi Ahmad: Awas Lo Nyakitin Dia!

"Pelayanan yang sifatnya tatap muka atau melibatkan orang berkumpul dihindari. Ini juga sebagai tindak lanjut dari intruksi Dirjen Dukcapil RI dan Surat Edaran Bupati," tuturnya, Jumat 20 Maret 2020.

Hendra menjelaskan, keputusan penghentian layanan secara tatap muka itu diterapkan juga bagi pelayanan administarsi kependudukan yang dilaksanakan di setiap kecamatan yang ada di KBB.

Namun, masyarakat masih bisa mendapatkan pelayanan secara daring, sehingga pelayanan kepada masyarakat terkait pelayanan administrasi kependudukan tidak berhenti secara total.

Baca Juga: UI Kembangkan Peta Sebaran COVID-19, Bisa Diakses dengan Mudah Lewat Smartphone

Terkait pelayanan online, masyarakat bisa mengakses situs resmi disdukcapil.bandungbaratkab.go.id. Layanan online itu akan diterapkan dalam jangka waktu yang panjang. Hal itu sebagai antisipasi, mengingat pemerintah juga sudah menetapkan masa darurat Virus Corona hingga 29 Mei 2020. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat