kievskiy.org

Harga Gula Pasir di Cimahi Naik: Tersedia di Pasar Tradisional, Langka di Toko Modern

Gula pasir lokal di Pasar Atas Baru Hana Subiarti.
Gula pasir lokal di Pasar Atas Baru Hana Subiarti. /Pikiran Rakyat/Ririn Nur Febriani

PIKIRAN RAKYAT - Pascalebaran 2024, sejumlah harga kebutuhan pokok mulai naik di pasaran, salah satunya komoditas gula pasir. Bahkan di tingkat eceran, harga gula pasir sudah mencapai Rp18.000 hingga Rp20.000 per kg.

Menurut pedagang di Pasar Atas Baru Hana Subiarti, harga gula pasir mengalami kenaikan bertahap.

“Awalnya sejak Ramadhan memang sudah naik, terutama karena banyak yang pakai bikin kue Lebaran. Yang paling terasa dua minggu terakhir setelah Idulfitri harganya melonjak," ujarnya.

Semula, harga gula pasir berkisar Rp16.000 per kg untuk curah dan Rp18.000 kg untuk kemasan.

"Naik lumayan tinggi. Sekarang yang curah sudah Rp17.500-18.000, yang kemasan menjadi Rp20.000 per kg," ucapnya.

Stok Aman

Meski harga naik, tetapi Hana menilai stok masih tersedia. "Kalau di pasar tradisional stok masih ada. Enggak tahu kalau di toko modern, katanya kosong ya," ujarnya.

Hana mengatakan penyebab harga gula pasir naik menurut informasi dari distributor karena termasuk produk impor.

"Kata distributor, jadi mahal karena biaya operasional tinggi akibat gula impor belum berbentuk kristal. Jadi harus diolah lagi," ujarnya.

Dengan kenaikan harga gula pasir, lanjut dia, tentunya memengaruhi penjualan. "Pasti berpengaruh. Pembelian dibatasi. Khawatirnya masyarakat terutama pedagang kuliner beralih ke gula pemanis buatan untuk menekan biaya jualan, kan berbahaya terutama anak-anak," tuturnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat