kievskiy.org

Cek Fakta: Xi Jinping Dikudeta Jenderal Partai Komunis China dan Jadi Tahanan Rumah

Presiden China Xi Jinping.
Presiden China Xi Jinping. /Reuters/ Sergey Bobylev

PIKIRAN RAKYAT – Beredar unggahan foto di Twitter yang menampilkan sosok pria memakai jas tebal dan masker yang diklaim sebagai Presiden China Xi Jinping.

Foto tersebut beredar di tengah ramainya rumor kudeta terhadap Presiden China Xi Jinping.

Rumor kudeta terhadap Xi Jinping muncul setelah Xi Jinping tidak terlihat di hadapan publik selama berhari-hari setelah kembali dari kunjungan ke Uzbekistan.

Dalam unggahan yang beredar di Twitter itu, Xi Jinping diklaim menjadi tahanan rumah setelah dikudeta oleh jenderal militer anggota Partai Komunis China (PKC).

Baca Juga: Jadwal Lengkap BRI Liga 1 Indonesia Pekan ke-11, Ada Big Match Arema vs Persebaya dan Persib vs Persija

Unggahan tersebut telah dikomentari oleh 114 pengguna Twitter lain dan disukai oleh lebih dari seribu pengguna.

“Menyiapkan Diri jadi Presiden 3 Periode, Presiden China Xi Jinping di kudeta oleh Jenderal Militer anggota PKC dan jadi tahanan rumah Penerbangan Dalam dan Luar Negeri ditunda”. Begitu bunyi narasi yang menyertai unggahan itu.

Namun, apakah benar Xi Jinping jadi tahanan rumah karena dikudeta?

Baca Juga: Akhir Tragis Pelarian Pimpinan PKI DN Aidit Usai G30S PKI: Ditembak Mati Tentara, Jasadnya Tidak Ditemukan

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Antara pada 28 September 2022, foto serupa ditemukan pada sebuah media lokal Hong Kong, The Epoch Times.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat