kievskiy.org

Hizbullah Peringatkan Akan Balas Setiap Serangan Udara Israel di Lebanon

Kelompok Hizbullah Lebanon menyatakan bertanggung jawab atas serangan roket ke wilayah Israel pada Jumat, 6 Agustus 2021
Kelompok Hizbullah Lebanon menyatakan bertanggung jawab atas serangan roket ke wilayah Israel pada Jumat, 6 Agustus 2021 /Reuters/Aziz Taher/File Photo


PIKIRAN RAKYAT - Kepala gerakan Hizbullah Lebanon, Hassan Nasrallah memperingatkan tanggapan yang “sesuai dan proporsional” terhadap setiap serangan udara Israel di Lebanon. Hal itu ia sampaikan setelah adanya gejolak di perbatasan pekan ini.

Sejak tahun 2006, Israel kembali melancarkan serangan udara pertama di tanah Lebanon pada Kamis, 4 Agustus 2021.

Serangan Israel itu mendorong Hizbullah untuk menembakan roket balasan pada hari berikutnya.

“Tanggapan kami terkait dengan serangan Israel yang terjadi di Lebanon selatan untuk pertama kalinya dalam 15 tahun,” kata Nasrallah dalam pidato yang disiarkan televisi pada Sabtu, 8 Agustus 2021, dikutip dari Al Jazeera.

Baca Juga: Bukan Glenca Chysara dan Rendi Jhon Saja, 2 Pemain Ikatan Cinta Lainnya Juga Terlibat Cinlok, Siapa Dia?

Pidato itu disampaikan menjelang peringatan berakhirnya perang terakhir antara Hizbullah dengan Israel pada tahun 2006.

“Kami ingin memberi tahu musuh … bahwa setiap serangan udara oleh angkatan udara Israel di Lebanon pasti akan mendapat tanggapan, meskipun dengan cara yang sesuai dan proporsional, karena kami ingin melayani tujuan melindungi negara kami,” ujar Nasrallah.

Dia menggambarkan serangan udara pekan ini sebagai "perkembangan yang sangat berbahaya". Namun, Nasrallah mengatakan Hizbullah tidak menginginkan perang.

“Kami tidak mencari perang dan kami tidak ingin menuju perang, tetapi kami siap untuk itu jika perlu," katanya.

Komentar serupa 'tidak ingin menuju perang' ini sebelumnya juga disampaikan pihak Israel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat