kievskiy.org

AS Catat Hampir Dua Juta Kasus Positif Covid-19, Presiden Donald Trump Malah Bersiap Adakan Kampanye

MESKI hadapi protes massa berhari-hari atas kematian George Floyd, Donald Trump menampik dirinya berlindung di sebuah bungker.*
MESKI hadapi protes massa berhari-hari atas kematian George Floyd, Donald Trump menampik dirinya berlindung di sebuah bungker.* /AFP / Eric BARADAT

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan ia akan menjadi tuan rumah dalam kampanye pertamanya sejak awal pandemi Covid-19 di Tulsa, Oklahoma.

Di Gedung Putih, Trump mengatakan ia akan mengadakan rapat umum di Arizona, Florida, dan Carolina Utara.

Kampanye di Tulsa dijadwalkan pada Jumat 19 Juni 2020.

Baca Juga: Daftar Lengkap Layanan SIM Keliling Hari ini, Senin 8 Juni 2020 di Kota Bandung

Ini akan menjadi kampanye yang pertama sejak 2 Maret di Charlotte, Carolina Utara.

"Kami mengalami banyak sekali aksi unjuk rasa. Saya tidak berpikir kamu memiliki kursi kosong sejak kami turun dari eskalator," ujar Trump dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam New York Post.

"Mereka telah melakukan pekerjaan yang hebat bersamaan dengan pandemi Covid-19, seperti yang Anda tahu, di negara bagian Oklahoma," lanjutnya.

Baca Juga: Bukan Jadi Aktor, Gading Marten Ungkap Cita-cita yang Diidamkan Sejak Kecil 

Ia juga menambahkan bahwa mereka akan pergi ke Carolina Utara pada waktu yang tepat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat