kievskiy.org

Didamping Jerman, Jet Israel Mampir di Kamp Nazi dan Beri Penghormatan Untuk 11 Atlet yang Tewas

ILUSTRASI jet tempur.*
ILUSTRASI jet tempur.* //AFP /AFP

PIKIRAN RAKYAT - Jet Angkatan Udara Jerman dan Israel terbang di atas bekas kamp konsentrasi Nazi Dachau pada Selasa, 18 Agustus 2020.

Tindakan tersebut dilakukan untuk menghormati orang-orang Yahudi dan pasukan yang tewas di dalam Holocaust.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman AP News, sebanyak dua F-16 Israel dan dua Eurofighter Jerman mengawal G-550 Gulfstream Angkatan Udara Israel yang membawa komandan dari kedua angkatan udara.

Baca Juga: Petugas Pemulasaraan Jenazah Covid-19 RSUD Tasikmalaya Tulis Curahan Hati di APD 'Kerja Tanpa Upah'

Jet milik Israel tersebut kemudian melewati tugu peringatan kamp di luar Munich, sementara Eurofighter bertugas merekam formasi dari langit.

Pada Selasa, 18 Agustus 2020, jet dari kedua negara terbang di atas lapangan terbang Fuerstenfeldbruck.

Formasi dibentuk demi memberi penghormatan kepada 11 atlet Israel yang tewas dalam serangan pembantaian Munich selama Olimpiade Musim Panas pada 1972 silam.

Baca Juga: Instagram Ibunda Adhisty Zara Dibanjiri Komentar Setelah Video Anaknya dengan sang Kekasih Viral

Saat itu, dua atlet tewas dan sembilan lainnya disandera oleh kelompok Palestina Black September dari Olympic Village pada 5 September 1972.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat