kievskiy.org

Guru Mengaji Terdampak Pandemi Covid-19 Dapat Bantuan Sosial BRI

PIKIRAN RAKYAT – Guru mengaji di Kabupaten Purwakarta banyak yang ikut terdampak pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).

Di tengah Ramadhan 1441 Hijriah ini, sekitar 500 orang di antaranya mendapatkan bantuan sosial dari Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Bantuan itu diserahkan melalui Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama Kabupaten Purwakarta. "Kami memberikan bantuan bahan kebutuhan pokok senilai total Rp50 juta untuk para guru mengaji di Kabupaten Purwakarta," kata Pimpinan BRI Kantor Cabang Purwakarta Tidar Riyadi, Jumat 15 Mei 2020.

 Baca Juga: Gelandang Persib Kim Jefrrey Lelang Jersey untuk Bantu Korban Terdampak COVID-19

Bantuan tersebut diharapkan dapat mengurangi beban biaya hidup para guru mengaji. Terlebih, mereka dinilai sebagai sosok yang berjasa mengajarkan ilmu agama kepada masyarakat salam ini. 

Tidar mengakui perusahaannya telah melakukan pembagian bantuan serupa sejak muncul Pandemi Covid-19 di Kabupaten Purwakarta. Bantuan diberikan kepada ratusan warga yang membutuhkan termasuk anak yatim-piatu di panti asuhan. 

"Bantuannya mungkin tidak seberapa tapi semoga itu bisa bermanfaat. Untuk panti asuhan itu nilainya Rp20 juta (berupa sembako) dan sebelumnya kami juga memberikan bantuan dengan nilai yang hampir sama untuk masyarakat umum yang membutuhkan," tutur Tidar.

 Baca Juga: Klaim Cegah Pandemi, Tiongkok Akui Minta Laboratorium Tak Berizin Musnahkan Virus Corona

Bantuan bagi masyarakat umum itu diberikan dari pintu ke pintu sesuai hasil pendataan dari agen banknya. Tidar memastikan pemberian bantuan tersebut akan terus dilakukan selama Pandemi Covid-19 khususnya pada bulan Ramadan.

 "Ada agen BRILink yang mendata di lapangan siapa masyarakat yang paling membutuhkan. datanya diberikan ke kami kemudian kami memberikan bantuan secara langsung," ujar Tidar. Bantuan tersebut saat ini telah dibagikan di Kecamatan Purwakarta, Plered hingga Bojong.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat