kievskiy.org

Keutamaan 10 Hari Pertama Bulan Dzulhijjah Berdasarkan Hadits

Ilustrasi. Simak keutamaan 10 hari pertama bulan Dzulhijjah.
Ilustrasi. Simak keutamaan 10 hari pertama bulan Dzulhijjah. /Pixabay/freebiespic

PIKIRAN RAKYAT - Bulan Dzulhijjah adalah salah satu bulan yang dimuliakan oleh Allah Ta'ala.

Hal ini karena di dalam bulan Dzulhijjah banyak sekali terkandung nilai-nilai keistimewaan terutama di 10 hari pertama. Keutamaan itu dipertegas oleh Allah Ta'ala dalam Al-Qur'an.

Para ulama berbeda pendapat dalam menafsirkan malam yang sepuluh di surah Al-Fajr ayat 2.

Ada ulama yang menafsirkannya dengan sepuluh hari terakhir di bulan Ramadan dengan dalih lailatul qadar akan turun di antara hitungan sepuluh itu serta Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam sangat menjaga betul hari-hari tersebut.

Baca Juga: Bolehkah Puasa Dzulhijjah Kurang dari 9 Hari? Berikut Penjelasannya

Dikutip dari laman resmi Kemenag, kemudian terdapat pendapat yang mengatakan bahwa tafsiran tersebut merujuk pada sepuluh hari terakhir di bulan Muharram karena terdapat kemuliaan hari Asyura.

Itu juga termasuk sepuluh hari pertama bulan Dzulhijjah, terdapat berbagai kemuliaan di dalamnya, yakni puasa sunah Dzulhijjah dan juga pelaksanaan Rukun Islam yang kelima, yakni ibadah haji ke Baitullah.

Namun Ibnu Rajab Al Hambali mengatakan bahwa tafsiran yang menyebut sepuluh hari Dzulhijah, itulah yang lebih tepat.

Pendapat ini dipilih oleh mayoritas pakar tafsir dari para salaf dan juga menjadi pendapat sahabat Rasulullah, Ibnu ‘Abbas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat