kievskiy.org

Tanpa Batasan Usia, Kuota Haji 2023 bagi Indonesia Sebanyak 221 Ribu

Ilustrasi haji.
Ilustrasi haji. /Pixabay/dinar_aulia

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan pada 2023 Indonesia mendapatkan kuota haji sebanyak 221.000 calon jemaah.

Hal tersebut dapat dipastikan, sebab Yaqut telah menandatangani kesepakatan dengan penyelenggara ibadah haji 1444 H/2023 M, serta Menteri Haji di Jeddah.

Menurut Yaqut, dari 221.000 kuota haji, nantinya akan dibagi untuk calon jemaah haji reguler dan calon jemaah haji khusus.

"Alhamdulillah, misi haji 2023 dimulai. Saya hari ini menandatangani kesepakatan haji dengan Menteri Haji Saudi. Kuota haji Indonesia tahun ini sebesar 221.000 jemaah," ujar Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagaimana dikutip dari PMJ News pada Senin, 9 Januari 2023.

Baca Juga: Adakah yang Salah di Balik Megahnya Pembangunan Masjid Al Jabbar?

Selengkapnya cek YouTube Pikiran Rakyat

Yaqut menerangkan kuota haji reguler akan disediakan sebanyak 203.320 jemaah, sedangkan untuk calon jemaah haji khusus akan disediakan sebanyak 17.680 jemaah.

"Kuota itu terdiri atas 203.320 jemaah haji reguler, dan 17.680 jemaah haji khusus," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat