kievskiy.org

Jutaan Vaksin AstraZeneca Asal Inggris Akan Tiba di Indonesia

Ilustrasi vaksin Covid-19, Indonesia akan mendapatkan vaksin asal Inggris.
Ilustrasi vaksin Covid-19, Indonesia akan mendapatkan vaksin asal Inggris. /Pixabay/HakanGERMAN Pixabay/HakanGERMAN

PIKIRAN RAKYAT - Indonesia kembali menerima pengirimana vaksin Covid-19.

Sebelumnya, pada beberapa waktu lalu, Indonesia telah menerima pengiriman vaksin Sinovac dari China.

Saat ini, vaksinasi pun telah dilakukan di beberapa daerah di Indonesia secara bertahap dengan memprioritaskan beberapa kategori yang memiliki risiko terpapar lebih tinggi dibandingkan yang lainnya.

Dalam proses vaksinasi tersebut, Indonesia akan kembali menerima vaksin pada Senin, 8 Maret 2021 dari perusahaa farmasi asal Inggris, AstraZeneca.

Baca Juga: Cegah Penularan Covid-19, Masuk Indonesia Wajib Karantina dan Tes PCR

Baca Juga: Datangi Kantor KPU, AHY Serahkan Dua Kotak Kontainer Bukti KLB Demokrat Versi Moeldoko

Vaksin tersebut rencananya akan tiba di Indonesia dalam bentuk jadi pada pukul 18.30 WIB.

Terkait penerimaan vaksin tersebut dibenarkan oleh Juru Bicara Vaksinasi dari Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi.

"Benar, vaksin akan tiba hari ini," kata Siti Nadia Tarmizi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat