kievskiy.org

Mahfud MD Dikritik karena Nonton Ikatan Cinta: Daripada Buka Situs Porno

Menkopolhukam Mahfud MD merasa biasa saja dianggap tidak empati pada penanganan Covid-19 karena berkomentar usai nonton ikatan cinta.
Menkopolhukam Mahfud MD merasa biasa saja dianggap tidak empati pada penanganan Covid-19 karena berkomentar usai nonton ikatan cinta. /Kolase foto Instagram/@mohmahfudmd dan RCTI Plus

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD mengaku santai meski dikritik karena menyaksikan sinetron Ikatan Cinta.

Hal itu disampaikan ketika dia menjadi pembicara di acara Dua Sisi yang diunggah di Youtube pada Kamis 29 Juli 2021.

Sebelumnya, Mahfud MD sempat menjadi perbincangan hangat dan mendapat sejumlah kritikan dari masyarakat karena asyik menonton Ikatan Cinta.

Padahal, di luar sana masyarakat merasa kesulitan ekonomi akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang kini menjadi PPKM Level 4.

Baca Juga: Juliari Batubara Dituntut 11 Tahun Penjara, Muannas Alaidid: Dunia Peradilan Mesti Dibenahi

Bahkan, tidak sedikit masyarakat yang menilai Mahfud MD sebagai sosok yang kurang memiliki empati, karena asyik menikmati sinetron Ikatan Cinta di tengah penderitaan rakyat.

Akan tetapi, dia pun mengaku santai dan tidak mempermasalahkan sejumlah kritikan yang dilontarkan kepadanya tersebut.

“Enggak apa—apa, kan tidak perlu ditanggapi, saya enggak pernah nanggapi juga. Itu bagus-bagus saja, kritik begitu, kan pejabat harus punya empati. Kalau itu dianggap enggak empati, ya silakan,” tutur Mahfud MD, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal Youtube tvOneNews, Jumat, 30 Juli 2021.

Selain itu, dia pun secara jujur mengatakan bahwa dirinya sering menyaksikan berbagai macam film setiap malam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat