kievskiy.org

Kasus Covid-19 Kembali Meningkat, Berikut Jumlah Vaksinasi di Indonesia

Ilustrasi vaksin Covid-19
Ilustrasi vaksin Covid-19 /Pixabay/spencerbdavis1

PIKIRAN RAKYAT – Masyarakat perlu mendapatkan vaksinasi dengan tujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang masih berlangsung.

Vaksin yang harus didapatkan oleh masyarakat Indonesia yaitu vaksinasi dosis pertama, vaksinasi dosis kedua, dan vaksininasi dosis ketiga (booster).

Berikut ini update data vaksinasi Covid-19 secara nasional yang dilaporkan oleh pihak Kementrian Kesehatan (Kemenkes) pada Minggu, 28 Agustus 2022.

Warga yang sudah melakukan vaksinasi dosis pertama tercatat sebanyak 203.289.809 warga atau sekitar 86,63 persen.

Baca Juga: Kebijakan Terbaru KAI: Mulai Besok, 30 Agustus 2022 Penumpang Wajib Vaksin Booster

Untuk vaksinasi dosis kedua mengalami penambahan sebanyak 170.880.669 warga atau sekitar 72,82 persen.

Untuk vaksinasi dosis ketiga (booster), warga yang sudah melakukan tercatat 25,70 persen atau sebanyak 60.314.093 warga.

Di Indonesia memiliki target sasaran vaksinasi sebanyak 234.666.020 warga. Oleh karena itu pemerintah selalu mendorong warga agar melakukan vaksinasi secepatnya supaya dapat mencegah penyebaran Covid-19 yang kini kian meningkat kembali.

Baca Juga: Perolehan Rating Alchemy of Souls Episode 20, Episode Terakhir Berujung Tragedi?

Masyarakat yang ingin melakukan perjalanan dalam diwajibkan untuk memiliki riwayat vaksin ketiga (booster) oleh pemerintah melalui Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19. Tidak lagi menggunakan tes antigen atau pcr sebagai syarat perjalanan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat