kievskiy.org

Jokowi: Harga Gabah Harus Segera Ditentukan, Jangan Sampai Harganya Jatuh

Petani sedang menggiling padi hasil panen.
Petani sedang menggiling padi hasil panen. /Pikiran Rakyat/Abdul Muhaemin

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo meminta agar harga gabah segera ditentukan oleh otoritas terkait. Ia pun mewanti supaya harga gabah tersebut jangan sampai jatuh.

Hal tersebut disampaikan oleh Jokowi usai meninjau panen raya padi bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Ngawi, Jawa Timur pada Sabtu, 11 Maret 2023.

"Yang paling penting memang harga gabah harus segera ditentukan, jangan sampai harganya jatuh karena ini panen raya di mana-mana," katanya, Sabtu, 11 Maret 2023.

Menurut penjelasan Jokowi, badan pangan nantinya akan segera mengumumkan harga gabah ideal, sehingga nantinya pembelian gabah kering panen (GKP) oleh Bulog menjadi jelas. Orang nomor satu di Indonesia itu berharap agar harga gabah yang akan diumumkan itu tidak berada di bawah biaya yang telah dikeluarkan petani.

Baca Juga: Sutradara The Glory Tersandung Rumor Bully, Tak Ingat Pernah Memukul Orang Lain

"Tapi yang paling penting jangan sampai jatuh di bawah biaya yang telah dikeluarkan para petani. Karena apa, ini panen raya gitu lho. Kalau nggak dijaga pasti harganya jatuh, baik gabahnya maupun berasnya," ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi mengatakan bahwa pemerintah pun menjumpai kesulitan, yaitu soal penyeimbangan harga wajar untuk petani, pedagang dan konsumen.  Di mana, nantinya, petani dan pedagang mendapat keuntungan, namun konsumen tetap tidak merasa diberatkan.

"Mencari keseimbangan seperti itu yang nggak gampang," tutur Jokowi.

Menanam usai panen raya

Jokowi mengungkapkan bahwa terdapat perbedaan produktivitas hasil panen padi di setiap masing-masing wilayah. Ia mengatakan, hasil panen padi di Ngawi tercatat 8 sampai 10,5 ton per hektar. Sementara itu, panen padi di Kebumen, Jawa Tengah sebanyak 5,5 sampai 6 ton per hektar.

Baca Juga: Jelang Ramadhan dan Lebaran 2023, Kemendag Buka Suara Soal Kondisi Pasokan Pangan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat