kievskiy.org

Gudang Pakaian Bekas di Pasar Senen Digrebek, Polisi Dalami Pelaku

Calon pembeli memilih pakaian impor bekas di Pasar Senen, Jakarta pada Jumat, 17 Februari 2023.
Calon pembeli memilih pakaian impor bekas di Pasar Senen, Jakarta pada Jumat, 17 Februari 2023. /Antara/Fauzan

PIKIRAN RAKYAT – Pemerintah Indonesia sedang gencar-gencarnya memberantas pakaian bekas impor yang masuk ke pasar dalam negeri. Terkini, Dittipideksus Bareskrim Polri diketahui telah menggerebek sejumlah ruko dan gudang di wilayah Senen, Jakarta Pusat, dan Bekasi, Jawa Barat yang menjadi lokasi penyimpanan ball press pakaian bekas impor.

Hingga saat ini, kepolisian pun masih mendalami kasus tersebut dengan melakukan rangkaian pemeriksaan untuk kemudian dapat menetapkan tersangka. Keterangan itu turut disampaikan oleh Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen Pol Whisnu Hermawan.

“(Saat ini) masih diperiksa dan pendalaman,” katanya pada Selasa, 21 Maret 2023.

Sebagai informasi, dalam penggerebekan di Pasar Senen Blok III, Jakarta Pusat, Bareskrim Polri bersama tim Direktorat Jenderal Bea dan Cukai pun mendapatkan ball press sebanyak 513 dari 9 ruko.

Baca Juga: Pemusnahan Pakaian Bekas Impor Matikan Perekonomian UKM Thrift Shop

“Di 9 ruko kami temukan adanya balpres dengan jumlah hitungan sementara sekitar kurang lebih 513 balpres,” ujarnya.

“Melakukan pemeriksaan terhadap pengelola atas nama Yohanes Daramonsidi,” ucapnya.

Sebagai informasi, penggerebekan tersebut merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terkait dengan persoalan impor pakaian bekas. Selain melakukan penggerebekan di Pasar Senen Blok III, kepolisian juga menggerebek gudang di Jalan Kramat Kelurahan Kramat, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, dan menyita sekitar 600 ball press di lokasi tersebut.

Sementara itu, penggerebekan di Jalan Raya Samudera Jaya, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat didapati dua gudang yang menyimpan setidaknya 6.000 balpres pakaian bekas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat