kievskiy.org

Ridwan Kamil dan AHY Sudah Tak Mungkin Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Puan Maharani Siapkan 4 Nama Ini

Potret AHY dan Ridwan Kamil.
Potret AHY dan Ridwan Kamil. /Instagram/@agusyudhoyono dan @ridwankamil

PIKIRAN RAKYAT -  Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengungkap peluang terpilihnya sosok Ridwan Kamil dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo. Menurutnya, dengan dinamika politik yang baru terjadi, kedua sosok itu sudah tak mungkin bisa disandingkan di Pilpres 2024.

Awalnya, Ridwan Kamil dan AHY masuk radar bakal cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Keduanya dinilai punya tingkat elektabilitas yang mumpuni.

Akan tetapi, belakangan ini, Partai Golkar rupanya punya rencana lain untuk Ridwan Kamil yang bakal ditugaskan bertarung di Pilkada DKI Jakarta. Sementara itu, AHY yang sebelumnya keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, memutuskan putar haluan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju untuk mengusung Prabowo Subianto menjadi bakal capres.

"Tadinya kan muncul nama Mas AHY, tapi karena Demokrat sudah memutuskan menentukan ke Pak Prabowo, ya, tentu saja sepertinya tak mungkin. Pak RK (Ridwan Kamil) juga, Golkar kan sudah dengan Pak Prabowo," kata Puan Maharani ditemui di Ponpes Al Hamid, Jakarta, Senin, 18 September 2023.

Baca Juga: Jokowi Mengaku Punya Informasi Intelijen Parpol, Pengamat: Bukan Rahasia

4 nama lain masih berpeluang

Mengingat RK dan AHY tak bisa dipasangkan dengan Ganjar Pranowo, Puan mengaku masih punya nama lain yang berpeluang digaet, seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Menparekraf Sandiaga Uno, Menko Polhukam Mahfud MD, dan mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Meski begitu, Puan menyebut pembahasan terkait bakal cawapres ini masih sangat dinamis. Oleh karena itu, PDIP bersama seluruh ketua umum partai koalisi bakal menggelar rapat koordinasi untuk merespons dinamika politik saat ini.

Baca Juga: Prabowo Subianto Respons Isu Polri Akan di Bawah Kementerian jika Dia Jadi Presiden

"Ya dengan perubahan dinamika seperti ini, saya kira akan ada perubahan-perubahan lagi. Nanti kami akan segera melakukan rapat koordinasi dengan para ketum, dengan Ibu Mega, terkait perubahan dinamika," ucap Puan, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat