kievskiy.org

16 Tahanan Kabur, Polda Metro Jaya Copot Jabatan Kapolsek Tanah Abang

Ilustrasi penjara.
Ilustrasi penjara. /Reuters/Stephen Lam

PIKIRAN RAKYAT - Sebanyak 16 tahanan kabur dari Polsek Tanah Abang pada Senin, 19 Februari 2024 lalu. Imbas dari kaburnya 16 tahanan tersebut, Kapolsek Tanah Abang, Kompol Hans Philip Samosir dicopot dari jabatannya oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto.

"Benar (soal dicopotnya Hans Philip sebagai Kapolsek Tanah Abang)" kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indardi saat dikonfirmasi, di Jakarta, Minggu, 25 Februari 2024.

Informasi soal pencopotan jabatan Kapolsek Tanah Abang tersebut bermula dari surat telegram rahasia Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto pada Jum'at, 23 Februari 2024.

Usai dicopot dari jabatan Kapolsek Tanah Abang, Kompol Hans Philip dimutasi sebagai Kanit I Bagwasiddik Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Akan Ada Jeda Peperangan di Gaza Selama 6 Minggu, Benarkan Israel Penjajah Setuju?

Untuk mengisi kekosongan jabatan Kapolsek Tanah Abang, Polda Metro Jaya telah menugaskan AKBP Aditya Simanggara Pratama untuk mengisi posisi tersebut.

Soal pencopotan jabatan Kapolsek Tanah Abang, Ade Ary tak berbicara lebih banyak dan mengatakan hal itu merupakan rotasi di internal Polri.

"(Untuk) kebutuhan organisasi," kata Ade Ary dilaporkan Antara.

Sebelumnya, belasan tahanan Polres Metro Tanah Abang melarikan diri psekira pukul 02.40 WIB dini hari.

Baca Juga: Ormas Kreatif Bandung, Mengapa Sangat Galak di Medsos?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat